Anda Pemarah?

Melihat situasi kondisi belakangan ini, nampaknya masyarakat kita itu mudah sekali marah. Sedikit-sedikit marah, sedikit-dikit marah, hingga akhirnya jadi marah berjemaah.

Saya jadi ingat nasehat teman lama tentang kemarahan. Suatu saat dia bertanya kepada saya bagaimana caranya menangkap kepiting? Bagi saya, kepiting besar dengan sepasang capit kuatnya adalah mengerikan. Terbayang kan sakitnya jika sampai tangan terjepit capit besarnya? Melihatnya saja sudah ngeri, apalagi disuruh menangkapnya? Hiii…

(Gambar diambil dari Wikipedia)
(Gambar diambil dari Wikipedia)

Teman saya cuma bilang, gampang kok cara menangkapnya! Saya pun penasaran bertanya bagaimana caranya.

Rupanya caranya mudah. Begini kata teman saya, ambil tongkat dan ganggu kepiting tersebut sampai dia marah. Ketika kepiting tersebut marah, dia akan mencapit tongkat dengan sangat kuatnya dan tidak akan melepaskannya. Yang kita lakukan kemudian terserah kita. Angkat tongkat tersebut dan masukkan ke kuali dan masak saja kepiting tersebut. Jadilah kepiting itu santapan nikmat.

Teman-teman… membuat marah orang itu ternyata gampang juga loooh… Dan ketika sudah marah, terserah Anda…

Iklan

Tinggalkan Balasan

Isikan data di bawah atau klik salah satu ikon untuk log in:

Logo WordPress.com

You are commenting using your WordPress.com account. Logout /  Ubah )

Foto Facebook

You are commenting using your Facebook account. Logout /  Ubah )

Connecting to %s

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.