Hari ini kabut asap di Pekanbaru sangat parah. Tadi pagi jarak pandangnya sangat pendek. Foto di bawah ini diambil tadi pagi, menunjukkan betapa parahnya kabut asap ini.

Menyikapi parahnya kabut asap, pagi ini RS Awal Bros Pekanbaru membagikan masker kepada masyarakat sekitar. Ini bentuk kepedulian RS Awal Bros Pekanbaru terhadap kesehatan masyarakat. Seperti kita ketahui, asap ini mendatangkan masalah kesehatan, terutama ISPA (infeksi saluran pernafasan akut).
Berikut adalah foto-foto kegiatan pembagian masker kepada masyarakat.
Tampak antusiasme masyarakat menyambut masker yang memang sangat mereka butuhkan di tengah kabut asap ini.